MAHASISWA PRODI SARJANA KESEHATAN MASYARAKAT (S1) JUARA III LOMBA STORY TELLING

Nabila Marsha Sholeha, Mahasiswa Tingkat II Prodi Sarjana Kesehatan Masyarakat (S1) Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Dehasen Bengkulu meraih juara III lombaStory Telling yang diadakan oleh STIKES Sapta Bakti Bengkulu. Lomba ini dilaksanakan pada hari Selasa, tanggal 11 Juni 2024. Lomba story telling ini bertema kesehatan, dengan judul yang diangkat Sex Education In Teenagers.

Nabila tentunya bisa mengikuti lomba dengan baik dan fasih dalam membawakan cerita dalam bahasa inggris. Atas prestasi tersebut mahasiswa kami mendapatkan sertifikat, piala, dan uang pembinaan. “Kami dari Program Studi Kesehatan Masyarakat (S1) mengucapkan selamat kepada mahasiswa kami atas nama Nabila Marsha Sholeha atas capaian dalam mengikuti lomba story telling, Alhamdulillah bisa mendapat juara III” tutur Ketua Program Studi Sarjana Kesehatan Masyarakat (S1).

Program studi tentunya sangat mensupport mahasiswa dalam mengikuti kegiatan ini untuk menambah deretan prestasi di Prodi Sarjana Kesehatan Masyarakat (S1). Prodi berharap agar mahasiswa yang lain bisa mengikuti kegiatan yang serupa dan meningkatkan kemampuan bahasa inggris agar bisa berkompetisi.

Pihak prodi juga mengucapkan terimakasih atas dukungan pihak Fakultas Ilmu Kesehatan yang telah mendukung dalam pencapaian prestasi tersebut.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *